Langsung ke konten utama

Unggulan

Inspirasi Gaya Denim On Denim yang Instagramable Banget

Sumber : https://www.fimela.com/ Bosan dengan outfit denim yang lama ? yuk simak Inspirasi Gaya Denin On Denim Yang Intagramable Banget nih.... Nah yang wajib kalian tahu perbedaan antara Denim dan jeans ? Jeans adalah suatu produk (celana) yang sudah jadi, sedangkan Denim adalah bahan yang digunakan.  Denim bisa dibuat menjadi berbagai macam produk  seperti Jaket , skirt, celana, top,  tas dan sepatu. Kalian bisa mix match denim  style  kalian agar tampil lebih fashionable dan instagramable dengan rekomendasi berikut ! Pakai dengan kombinasi warna bold dan terang Sumber :  https://www.fimela.com/ Paadukan denim kalian dengan something yang bold seperti kemeja warna terang, jaket ataupun long coat berwarna yang statement. Pakai dengan kacamata frame putih Sumber :  https://www.fimela.com/ Penampilan casual dengan jaket denim ataupun celana jeans akan terlihat luar biasa dengan tambahan aksesori kacamata hitam dengan frame warna putih. Paka

Inspirasi Match And Mix Celana Boy Friends dengan T-Shirt

Sumber :  https://www.instagram.com

Celana jeans  merupakan fashion item esensial yang dimiliki oleh hampir oleh segenap orang, bagi pria maupun wanita. Entah itu tipe jeans klasik atau yang model skinny jeans, kalian pasti punya di rumah, minimal satu sampai dua lembar bahkan biasanya lebih, iya ‘kan? Selain mudah dipadupadan dengan beragam gaya busana, celana jins juga nggak gampang kotor plus nyaman dikenakan.

Salah satu tren celana jeans yang sedang kekinian saat ini adalah boyfriend jeans, yaitu model celana jeans pria yang berpotongan lurus, longgar dan nyaris tanpa lekukan. Asyiknya, boyfriend jeans yang sedang hits ini nggak cuma nyaman dikenakan, tapi juga dapat kamu padu padankan dengan ragam busana santai. Jeans model ini bisa dikenakan oleh semua kalangan, oleh kamu yang berhijab maupun yang tidak. Agar nggak sampai terlihat monoton, simak tips padu padan boyfriend jeans dan t-shirt dibawah ini yuk !!


Salah satu selebgram dan Youtuber yang kerap terlihat mengenakan boyfriend jeans adalah Sunny Dahye. Sontek ide memadukan celana ini dengan atasan t-shirt yang longgar warna putih dan outer berwarna cerah seperti ini
Sumber :  www.instagram.com

Jessica SNSD juga kerap terlihat tampil nyaman dan santai dalam balutan celana boyfriend jeans ini. Cukup padukan dengan atasan T-shirt warna netral seperti putih dengan aksen cut out ini
Sumber : www.pinterest.com.au

Kamu yang berhijab pun bisa banget bergaya dalam model celana ini. Padukan saja dengan t-shirt  longgar, outer warna senada dan sneakers putih yang aman dipadukan dengan busana apa saja
Sumber :  id.pinterest.com

Beri kesan kaki lebih jenjang dengan mengenakan boyfriend jeans yang longgar berpotongan 3/4 dipadu dengan outer motif tartan yang klasik dan t-shirt putih polos seperti ini
Sumber :  womantalk.com

Kaos warna putih cenderung akan mudah dipadukan dengan warna apa saja. Padukan dengan kaus panjang garis-garis dan celana jeans. Jangan lupa belt-nya!
Sumber : id.pinterest.com

Kaos bertulisan ‘Barbie’ ini bisa kamu pakai tapi tetap nggak terkesan terlalu feminin, caranya padukan dengan wide leg jeans dan sneakers favoritmu. Jangan lupakan manset warna hitam
Sumber : id.pinterest.com

Bagi kamu si penyuka warna cerah, t-shirt warna kuning bisa kamu padukan dengan celana jeans dan sneakers. Untuk pelengkap agar lebih ceria, kamu bisa menambahkan topi warna kuning juga.

Sumber : id.pinterest.com



Buat kalian yang lagi cari kaos dengan desain yang kece atau mau bikin custom desain yuk cek di :

Website  Motion Cloth  https://motioncloth.com/ 
Instagram Motion Cloth  https://www.instagram.com/motioncloth/


Komentar

Postingan Populer